Museum Huruf Jember merupakan museum khusus yang berdiri atas dasar persamaan kegelisahan dan keinginan pendiri untuk dapat menciptakan ruang media dialektika generasi penerus bangsa dan semangat untuk melestarikan aksara nusantara. Alasan lainnya adalah untuk membuka wawasan mengenai sejarah dan perkembangan aksara, beserta kebudayaan yang menjadi asal aksara tersebut berada. Museum Huruf Jember didirikan pada 19 November 2016 atas prakarsa dari Ade Sidiq Permana dan Erik Wijayanto, bersama dengan Komunitas Rumah Desain Mix Media Jember.
Museum Huruf Jember hadir sebagai sarana pembelajaran tentang aksara dan bahasa yang digunakan oleh manusia, lengkap dari aksara awal di Nusantara hingga saat ini. Koleksi tidak terbatas di sekitar Jember saja, namun terdapat informasi dari daerah lain, seperti Bugis, Batak, Jepang, juga terdapat aksara braille. Saat ini kepemilikan dan pengelolaan museum berada di bawah Institut Museum dan Cagar Budaya Nusantara.
Museum Huruf Jember merupakan museum khusus yang berdiri atas dasar persamaan kegelisahan dan keinginan pendiri untuk dapat menciptakan ruang media dialektika generasi penerus bangsa dan semangat untuk melestarikan aksara nusantara. Alasan lainnya adalah untuk membuka wawasan mengenai sejarah dan perkembangan aksara, beserta kebudayaan yang menjadi asal aksara tersebut berada. Museum Huruf Jember didirikan pada 19 November 2016 atas prakarsa dari Ade Sidiq Permana dan Erik Wijayanto, bersama dengan Komunitas Rumah Desain Mix Media Jember.
Museum Huruf Jember hadir sebagai sarana pembelajaran tentang aksara dan bahasa yang digunakan oleh manusia, lengkap dari aksara awal di Nusantara hingga saat ini. Koleksi tidak terbatas di sekitar Jember saja, namun terdapat informasi dari daerah lain, seperti Bugis, Batak, Jepang, juga terdapat aksara braille. Saat ini kepemilikan dan pengelolaan museum berada di bawah Institut Museum dan Cagar Budaya Nusantara.
Website : museumhuruf.org
Phone : 082231265758
Email : info@museumhuruf.org