Museum Siginjei dulu dikenal dengan Museum Negeri Provinsi Jambi. Peletakan batu pertama oleh Gubernur Kepala Daerah Tk.1 Provinsi Jambi Maschun Sofwan, S.H. pada tanggal 18 Februari 1981. Diresmikan penggunaannya oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Prof. Daud Hasan pada tanggal 6 Juni 1988. Dengan berlakunya Undang- Undang Nomor 12 Tahun 1999 tentang Otonomi Daerah, nama Museum Negeri Provinsi Jambi berubah menjadi Museum Negeri Jambi (Peraturan Daerah Nomor 15 Tahun 2002) berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 26 nama Museum Negeri Jambi diganti nama menjadi Museum Siginjei pada tanggal 30 Oktober 2012. Saat ini kepemilikan museum berada di bawah tanggung jawab Pemerintah Provinsi Jambi dan dikelola oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jambi.
Jenis koleksi yang dipamerkan di museum meliputi sepuluh jenis koleksi yaitu biologika, geologika, filologika, etnografika, arkeologika, historika, numismatika, keramologika, seni rupa, dan teknologika. Koleksi unggulan museum ini adalah arca Avalokitesvara, kalung emas, dan sabuk emas.
(Sumber : Katalog Museum Indonesia - Dit. PCBM)
Website : -
Phone : 0741 - 63600
Email : museumsiginjeijambi@gmail.com